Meskipun Indonesia hanya punya dua musim, yaitu musim hujan dan musim kemarau, tapi kedua musim ini terkadang susah diprediksi. Saat seharusnya musim kemarau, eh malah hujan mulu. Saat harusnya musim hujan, eh malah kemarau panjang. Labil banget kayak gebetan. Dan sekarang ini, beberapa daerah di Indonesia mengalami hujan terus-menerus sehingga menyebabkan terjadinya banjir.
Kalo banjirnya cuma semata kaki sih, gapapa. Ini banjirnya bisa sampe sedada. Otomatis jalanan pun tidak terlihat. Karena itu, biasanya orang-orang akan menghindari menerobos banjir. Selain bikin mesin cepat rusak, kamu bisa aja mengalami kecelakaan karena jalan tak terlihat.
Seperti yang dialami oleh seorang cewek ini. Meskipun tengah banjir, ia dengan cuek menerobos banjir meskipun sudah diingatkan oleh warga.
"Awas...awas..awas..hei..hei..hei.." suara seorang pria mencoba meneriaki si cewek. Warga meneriakinya supaya tidak melewati jalanan itu. Tapi, si cewek tak mendengar. Akibatnya, dia pun tersuruk ke selokan dan membuat warga sekitar tertawa. Namun, usai tertawa mereka pun menolong cewek yang keras kepala tersebut.
berikut video kejadiannya :
Begitulah akibatnya kalau gak mendengarkan nasihat dari warga sekitar yang lebih mengetahui kondisi jalanan. Seandainya dia ngedengerin, pasti gak perlu basah kuyup gitu. Kamu pernah mengalami kejadian memalukan juga gak ketika jalanan lagi banjir?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar